Tutorial blog
Ajaran Konfusius
Alam Dharma
Alam Kehidupan
Artikel Buddhis
Bacaan
Bodhisattva
Ceramah
Cerita
Cerita JATAKA
Dhamma
Dharani
Gambar Renungan
Humor
inspirasi
Istilah Dharma
Kata Mutiara
Kata perenungan
Kathina Buddhist Article
Kehidupan Air
Kelas Belajar
Kesehatan
Komik
Kutipan Ceramah
Lirik
Magha Puja Buddhist Article
Master Yin Guang
Master Kumarajiva
Master Yin Guang
motivasi
parrita
Penjelasan Sutra
Petikan Ceramah
Resep Kue
Resep Vegan
Rupang
Serba serbi
Sukhavati
Tanya jawab
TipsNtrik
Unik
Vegetarian Buddhist Article
Waisak Buddhist Article
Wisdom
Rabu, 05 Februari 2014
Jalan Mulia Berunsur Delapan
Jalan Mulia Berunsur Delapan (Ariya Atthangiko Magga) terdiri dari:
Pengertian Benar (Sammã Ditthi)
Pengertian Benar adalah pengetahuan yang disertai dengan pengertian terhadap Empat Kesunyataan Mulia (dukkha, asal mula dukkha, lenyapnya dukkha, dan jalan untuk melenyapkan dukkha).
Pikiran Benar (Sammã Sankappa)
Pikiran Benar adalah pikiran yang bebas dari hawa nafsu (raga), kemauan buruk (byapada), kekejaman (vihimsa), dan semacamnya.
Ucapan Benar (Sammã Vãca)
Ucapan Benar adalah berusaha menahan diri dari berbohong (musãvãdã), memfitnah (pisunãvãcã), berucap kasar/caci maki (pharusavãcã), dan percakapan-percakapan yang tidak bermanfaat/pergunjingan (samphappalãpã).
Perbuatan Benar (Sammã Kammantã)
Perbuatan Benar adalah berusaha menahan diri dari pembunuhan, pencurian, perbuatan asusila, perkataan tidak benar, dan penggunaan cairan atau obat-obatan yang menimbulkan ketagihan dan melemahkan kesadaran.
Penghidupan Benar (Sammã Ãjiva)
Penghidupan Benar berarti menghindarkan diri dari bermata pencaharian yang menyebabkan kerugian atau penderitaan makhluk lain. "Terdapat lima objek perdagangan yang seharusnya dihindari, yaitu: makhluk hidup, senjata, daging, minum-minuman keras, dan racun" (Anguttara Nikaya, III, 153).
Usaha Benar (Sammã Vãyama)
Usaha Benar dapat diwujudkan dalam empat bentuk tindakan, yaitu: berusaha mencegah munculnya kejahatan baru berusaha menghancurkan kejahatan yang sudah ada berusaha mengembangkan kebaikan yang belum muncul berusaha memajukan kebaikan yang telah ada.
Perhatian Benar (Sammã Sati)
Perhatian Benar dapat diwujudkan dalam empat bentuk tindakan, yaitu:perhatian penuh terhadap badan jasmani (kãyãnupassanã)perhatian penuh terhadap perasaan (vedanãnupassanã)perhatian penuh terhadap pikiran (cittanupassanã)perhatian penuh terhadap mental/batin (dhammanupassanã) Keempat bentuk tindakan tersebut bisa disebut sebagai Vipassanã Bhãvanã.
Konsentrasi Benar (Sammã Samãdhi)
Konsentrasi Benar berarti pemusatan pikiran pada obyek yang tepat sehingga batin mencapai suatu keadaan yang lebih tinggi dan lebih dalam. Cara ini disebut dengan Samatha Bhãvanã. Tingkatan-tingkatan konsentrasi dalam pemusatan pemikiran tersebut dapat digambarkan dalam empat proses pencapaian Jhana, yaitu:Bebas dari nafsu-nafsu indria dan pikiran jahat, ia memasuki dan berdiam dalam Jhãna pertama, di mana vitakka (penempatan pikiran pada objek) dan vicãra (mempertahankan pikiran pada objek) masih ada, yang disertai dengan kegiuran dan kesenagan (piti dan sukha).Dengan menghilangkan vitakka dan vicara, ia memasuki dan berdiam dalam Jhãna kedua, yang merupakan ketenangan batin, bebas dari vitakka dan vicãra, memiliki kegiuran (piti) dan kesenangan (sukha) yang timbul dari konsentrasi.Dengan meninggalkan kegiuran, ia berdiam dalam ketenangan, penuh perhatian dan sadar, dan merasakan tubuhnya dalam keadaan senang. Dia masuk dan berdiam dalam Jhãna ketiga.Dengan meninggalkan kesenangan dan kesedihan, dia memasuki dan berdiam dalam Jhãna keempat, keadaan yang benar-benar tenang dan penuh kesadaran di mana kesenangan dan kesedihan tidak dapat muncul dalam dirinya.
Sumber:Samyutta Nikaya XLV.8 (Magga-vibhanga Sutta), Access to Insight.Pedoman Penghayatan dan Pembabaran Agama Buddha Mazhab Theravada di Indonesia, Yayasan Dhammadipa Arama, 1992.Sang Buddha dan Ajaran-Nya, Jilid 2, Narada, Yayasan Dhammadipa Arama, Jakarta.